Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Daftar Fakultas dan Jurusan UNISBANK Universitas Stikubank Semarang

Sekilas Tentang UNISBANK : Universitas Stikubank atau yang lebih dikenal dengan singkatan UNISBANK, adalah sebuah perguruan tinggi swasta yang ada di kota Semarang, Jawa Tengah. Universitas ini berdiri sejak tahun 1968, hingga saat ini lokasi gedung utama kampus tersebut terletak di jalan Jl. Trilomba Juang No 1 Semarang 5024, Indonesia.
Daftar Fakultas dan Jurusan UNISBANK Universitas Stikubank Semarang
Gedung Utama Universitas Stikubank Semarang
Sebelum resmi berdiri sebagai UNISBANK, perguruan tinggi ini dulunya adalah sebuah Akademi Keuangan dan Perbankan (Akubank) yang telah ada lebih dahulu. Pada tanggal 15 Mei 1989, Akubank dikembangkan menjadi sekolah tinggi, yaitu Sekolah Tinggi Keuangan dan Perbankan, dengan menambah jenjang pendidikan Diploma IV. Perguruan tinggi ini resmi menjadi Universitas Stikubank setelah diresmikan di tahun 2001.

Untuk progrUntuk program studinya sendiri, Universitas Stikubank Semarang tercatat telah memiliki 6 Fakultas dan 13 program studi yang terdiri dari berbagai jenjang mulai dari diploma, hingga strata 2. Untuk akreditasinya, hampir semua prodi sudah mendapatkan izin penyelenggaraan dan mendapatkan akreditasi dari BAN-PT Indonesia.

Baca juga : Daftar Fakultas dan Jurusan UNWAHAS Unversitas Wahid Hasyim Semarang

Nah buat kalian yang berminat untuk mendaftar di perguruan tinggi bergengsi di kota semanarang tersebut, berikut ini adalah daftar fakultas dan program studi lengkap yang ada di Universitas Stikubank Semarang. Silahkan simak dan lakukan registrasi maba pada saat waktunya tiba.

Daftar Fakultas dan Jurusan Universitas Stikubank Semarang


1. Fakultas Teknologi Informasi

  • Manajemen Informatika
  • Teknik Informatika
  • Sistem Informasi

2. Fakultas Ekonomi

  • MANAJEMEN
  • AKUNTANSI
  • PPAK
  • KEUANGAN DAN PERBANKAN

3. Fakultas Hukum

  • Ilmu Hukum

4. Fakultas Bahasa dan Budaya

  • Bahasa & Sastra Inggris

5. Fakultas Teknik

  • Teknik Industri

6. Fakultas Program Pariwisata

  • Perhotelan

Program Pascasarjana

  • S2 Manajemen
  • S2 Sistem Informasi

Nah itulah beberapa jurusan pada UNISBANK Universitas Stikubank Semarang yang telah dikelompokkan menjadi beberapa Fakultas dan jenjang pendidikan, silahkan kunjungi situs resmi UNISBANK Semarang untuk mendapatkan informasi pendaftaran maba / mahasiswa baru baik melalui jalur tes, umum, snmptn dan lain lain sebagainya.

1 komentar untuk "Daftar Fakultas dan Jurusan UNISBANK Universitas Stikubank Semarang"

Situs ini tidak memiliki hubungan langsung terhadap institusi perguruan tinggi manapun. Jadi untuk pertanyaan spesifik mengenai:

- Cara mendaftar
- Jadwal Pendaftaran
- Jadwal Kuliah Pagi/Malam
- Kelas Karyawan
- Beasiswa
- Lowongan Tenaga Pendidik

Dan perbagai pertanyaan spesifik lainnya, silahkan bertanya melalui SITUS RESMI kampus yang sudah tertulis. Terima Kasih :)